BANJIR RENDAM JALAN KAPAS UTARA XII, WARGA GEBANGSARI TERDAMPAK
Banjir parah melanda Jl. Kapas Utara XII, Kelurahan Gebangsari, Kecamatan Genuk pada Sabtu, 16 Maret 2024. Hujan deras yang mengguyur sejak beberapa hari yang lalu secara terus menerus menyebabkan air meluap dan merendam beberapa Kelurahan di Kecamatan Genuk, mengganggu aktivitas warga di Kecamatan Genuk yang tergenang air. Warga Kelurahan Gebangsari, khususnya yang berada di Jl Kapas Utara XII, menjadi korban terdampak peristiwa ini. Banjir dengan setinggi lutut orang dewasa membuat warga tidak bisa bekerja memenuhi kebutuhannya. Hujan deras yang turun tanpa henti selama beberapa hari menyebabkan saluran air meluap, tidak mampu menampung debit air yang besar sehingga menyebabkan banjir. Akibat hujan deras, sistem drainase di kawasan tersebut tidak dapat menampung air hujan dalam jumlah yang besar. Air kemudian meluap ke jalan dan memasuki rumah warga, menyebabkan kerugian material dan memaksa warga untuk mengungsi sementara.